Anggota Komisi VII DPR RI dan Kepala BPH Migas Dukung Penggunaan LNG untuk Bahan Bakar Kereta Api

Reporter : Anang

PALEMBANG, Mattanews.co – Anggota Komisi VII DPR-RI H. Yulian Gunhar dan Kepala BPH Migas M Fanshurullah Asa serta Komite BPH Migas Ahmad Rizal melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Sumatra Selatan, Kamis (6/8). Kunjungan ini dalam rangka menjalankan fungsi pengawasan sektor Migas.

Salah Satu agenda kunjungan kerja di Sumsel adalah monitoring dan pengawasan pemanfaatan Kuota Jenis BBM Tertentu (JBT) atau solar subsidi untuk konsumen pengguna Kereta Api Umum Penumpang dan Angkutan Barang pada PT Kereta Api (Persero) Divre III Palembang. Dalam kunjungan tersebut diterima oleh Direktur Pengelolaan Sarana PT Kereta Api (Persero) Azahari.

Kepala BPH Migas M Fanshurullah Asa mengatakan kuota solar subsidi yang diberikan BPH Migas untuk PT KAI pada tahun 2019 adalah sebesar 243.262 KL dan realisasinya sebesar 246.025 atau sebesar 101,14 persen sehingga terjadi over kuota 1,14 persen.

“Tahun 2019 BPH Migas telah memberikan Kuota BBM Subsidi Untuk KAI sebesar 243.262 KL, jika dikalikan dengan harga jual ecerannya sebesar Rp5.150, maka senilai Rp1,2 Triliun,” jelas Fanshurullah Asa.

Bagikan :

Pos terkait