Wabup Slamet Serahkan Alat Pertanian ke  Kelompok Tani Banyuasin

Reporter : Nasir

Banyuasin, Mattanews.co – Wakil Bupati Banyuasin Slamet Sumosuntono menyerahkan bantuan  2 unit alat pertanian Corn Combine Harvester Besar dari Menteri Pertanian Edhy Prabowo, di Kantor Dinas Pertanian Kabupaten Banyuasin, Rabu (18/12/19).

Menurut Wabup Banyuasin, bantuan yang telah diterima agar digunakan sebaik-baiknya, dimanfaatkan juga dirawat agar dapat membantu para petani dalam pemanenan padi.

“Gunakan alat ini sebaik mungkin jangan sampai alat ini merantau kemana-mana. Karena ini merupakan program dari Kementerian langsung,”katanya.

Slamet secara simbolis  menyerahkan bantuan kepada Kelompok Tani Taruna Karya Desa Telang Sari Kecamatan Tanjung Lago dan Kelompok Tani Sidomulyo Desa Sugi Waras Kecamatan Muara Sugihan Kabupaten Banyuasin.

Kepala Dinas Pertanian Zainuddin. mengatakan, bantuan ini sangatlah berguna bagi para petani di Kabupaten Banyuasin Sumsel. Dimana, Kabupaten Banyuasin merupakan salah satu pemasok lumbung padi tingkat nasional.

“Alat ini sangat berguna bagi perani di KabupatenBanyuasin. Dengan alat ini petani bisa panen padi tidak butuh waktu yang lama seperti panen manual,” ucapnya.

Bacaan Lainnya
Bagikan :

Pos terkait