Bank Indonesia Paparkan Pertumbuhan Ekonomi dan Anugerahi Penghargaan Bergengsi

Pertemuan Tahunan Bank Indonesia dan Penganugerahan Penghargaan BI 2019 (Dok. Humas Pemprov Sumsel / Mattanews.co)

Palembang, Mattanews.co – Bank Indonesia kembali menggelar pertemuan tahunan yang dibarengi dengan Penganugerahan Penghargaan Bank Indonesia 2019.

Kegiatan yang digelar pada Rabu (4/12/2019) malam di Novotel Palembang ini, mengangkat tema ‘Sinergi, Transformasi, dan Inovasi Menuju Indonesia Maju’.

Kepala kantor Perwakilan Bank Indonesia Yunita Resmi Sari mengatakan momentum pemulihan ekonomi yang sedang berjalan, merupakan tahapan yang harus dirawat dan diperkuat. Agar bertransformasi menjadi pertumbuhan ekonomi Indonesia yang lebih kuat, berkelanjutan, seimbang dan inklusi.

Diakuinya saat ini ekonomi global di tahun 2019 semakin tidak ramah. Adanya perang dagang yang semakin meluas antara Amerika Serikat, Tiongkok dan sejumlah negara lain.

“Kebijakan yang mencirikan anti globalisasi, mendahulukan kepentingan ekonomi dalam negeri (inward looking policy) pada saat yang sama ,digitalisasi ekonomi dan keuangan semakin semarak,” ujarnya, saat ditulis Kamis (5/12/2019).

Dengan segala manfaat dan resikonyo, fenomena menurunnya globalisasi dan meningkatnya digitalisasi seperti ini, kemungkinan akan terus berlanjut pada tahun 2020 dan tahun tahun berikutnya.

Bagikan :

Pos terkait