Fir Azwar: Program Broadcasting SMA Negeri 10 Palembang Harus Tetap Berjalan

Reporter: Faldy

PALEMBANG, Mattanews.co – Keberlangsungan Program Ekstrakulikuler Broadcasting di SMA N 10 Palembang harus tetap berjalan dan mengudara.

Pesan itulah yang disematkan Fir Azwar setalah ia dinyatakan pindah ke SMA N 6 Palembang dan jabatannya digantikan Rozali yang sebelumnya menjabat Plt SMA N 20 Palembang selama 2.5 tahun itu.

“Ekskul broadcast SMAN 10 itu pioner dari SMA lainnya, tentu harus dijaga,” ujar Fir Azwar, usai Serah Terima Jabatan Kepala SMA/SMK/SLB Sumatera Selatan (Sumsel), di SMAN 1 Palembang, Selasa (15/9/2020).

“Ke depannya, saya harap program TV Streaming akan terwujud juga di sana, seperti yang saya harapkan kemarin,” lanjut pria yang akrab disapa pak Fir itu.

Menurut pak Fir, sementara ini akan melanjutkan program-program yang telah ada dari Kepala Sekolah sebelumnya di SMA N 6 Palembang.

“Karena kita harus berkesinambungan menyesuaikan dengan program yang sudah ada,” jelasnya.

Intinya tetap bekerja sebaik-baiknya, begitu pun, pak Fir juga berharap Kepala sekolah SMA N 10 Palembang yang sekarang, walaupun nanti ada perubahan-perubahan kalau bisa didiskusikan dulu dengan warga sekolah.

“Tentunya akan saya bawa ekskul brodcast itu merambah di SMA N 6, dan untuk inovasi yang lain tentu akan kita baca situasi dulu,” ujarnya.

Sementara itu, Rozali saat dibincangi menjelaskan akan melanjutkan program yang telah dibuat oleh Fir Azwar pada masa ia masih menjabat Kepala SMA N 10 Palembang.

Insyallah, apa yang telah dikerjakan oleh pak Fir di SMAN 10 yang dulu akan kita lanjutkan, ” terangnya.

Lanjut Rojali, kemudian program-program berikutnya, ia belum bisa merangkainya karena akan melakukan serah terima dahulu. besok (16/9/2020.red), insyallah akan melaksanakan serah terima itu di SMA 10 Palembang.

“Yang jelas pada prinsipnya kita menerima program-program yabg baik dari pak Fir Azwar dan saya akan lanjutkan dimasa saya menjabat sebagai Kepala sekolah nanti,” tandasnya.

Editor: Fly

Bagikan :

Pos terkait