Keluarga Besar H. OK David Purba Peduli Warga Miskin

Reporter : Muhamad Siddik

SERGAI, Mattanews.co – Berbagi di bulan suci Ramadhan, Keluarga Besar H. OK David Purba S.sos salurkan 300 bantuan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di beberapa desa di kecamatan Perbaungan, kabupaten Serdang Bedagai, senin (4/05/2020).

Adapun Bantuan paket sembako tersebut diberikan secara langsung oleh Bapak H.OK David Purba S.Sos, bersama keluarga Besarnya kepada masyarakat kurang mampu, berupa Beras 5 kg, dan mie instan

Disela waktunya, H.Ok David Purba S.sos didampingi salah satu menantunya Indra Gunawan, yang akrab disapa Banai, mengatakan kegiatan ini adalah bukti nyata kepeduliannya, terhadap masyarakat yang kurang mampu dalam menjalani ibadah bulan suci Ramadhan dan pandemi Virus Corona Disease 2019 (Covid 19), di kecamatan Perbaungan.

H.OK David Purba yang juga dikenal sebagai Ketua Pemekaran kabupaten Serdang Bedagai mengatakan, bahwa dirinya siap menjadi garda terdepan, di dalam membantu masyarakat kurang mampu dimasa pandemi Covid 19 saat ini, untuk meringankan beban masyarakat kabupaten Serdang Bedagai umumnya.

“Sebelumnya kegiatan seperti ini juga sudah sering dilakukannya, seperti memberikan masker dan juga bantuan paket sembako di kecamatan lain kabupaten Serdang Bedagai, tambahnya.

Dia juga selalu memberikan himbauan,  kepada masyarakat agar mengikuti aturan- aturan pemerintah, dalam memutus mata rantai penularan Covid 19, di kabupaten Serdang Bedagai dengan cara menjalankan Protokoler Kesehatan.

“Saya mengajak masyarakat untuk berdoa dengan Harapannya semoga wabah Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid 19) segera berakhir,” ungkapnya.

Sementara itu, Erwinsyah Lurah Melati 1 kecamatan Perbaungan yang mewakili penerima bantuan sembako sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, tidak lupa juga mengucapkan terimakasih kepada Keluarga Besar H.OK David Purba S.sos yang sangat peduli kepada masyarakat yang kurang mampu di kelurahannya

“Semoga dengan bantuan sembako ini, warga yang kurang mampu dikelurahan melati 1 dapat terbantu, sehingga dapat menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan dengan khusuk, walaupun saat ini pandemi virus corona (Covid 19) belum berakhir,” tutupnya.

Editor : fly

Bagikan :

Pos terkait