Kukuhkan KIM Banyuasin, Askolani Minta Komunikasi Dua Arah Berjalan

Reporter : Nasir

Banyuasin, Mattanews.co – Bupati Banyuasin Askolani Jasi mengukuhkan Pengurus Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kabupaten Banyuasin Masa Kerja Tahun 2019 – 2022 di Ruang Auditorium Kabupaten Banyuasin, Jumat (13/12/2019).

KIM Banyuasin dibentuk oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin melalui Dinas Komunikasi dan Informatika.

Menurut Bupati Banyuasin, KIM mempunyai peran penting dalam proses pembangunan bangsa khususnya di Kabupaten Banyuasin.

Karena KIM merupakan organisasi yang bisa memberikan informasi dari komunikasi dua arah, dari pemerintah kepada masyarakat dan sebaliknya.

“Dengan adanya KIM ini, masyarakat bisa tahu apa apa saja program, tujuan dan yang dilakukan pemerintah untuk masyarakat. KIM ini juga bisa memberikan informasi tentang apa yang menjadi persoalan dan harapan masyarakat kepada pemerintah,” ucapnya.

Dari 17 Kabupaten/Kota di Sumsel, baru ada 7 Kabupaten saja yang mempunyai organisasi KIM.

Kedepannya organisasi KIM harus lebih dikenalkan ke masyarakat, sehingga keterlibatan masyarakat bisa bernilai ekonomi, sosial, budaya dan informatif.

Bacaan Lainnya
Bagikan :

Pos terkait