Muba Membangun Energi Indonesia

Reporter : Anang

SEKAYU, Mattanews.co – Sebuah ulasan ketahanan energi Indonesia tertuang di portal Kemenlu RI. Isinya, tahun 2030 tingkat konsumsi energi dunia rata-rata akan tumbuh 1.6% per tahun, sehingga akan bertambah hingga 36%. Penyediaan sumber energi yang mencukupi dan terjangkau adalah keharusan untuk menyokong pertumbuhan dan pembangunan berkelanjutan. Pun kecukupan pasokan energi, pengembangan energi terbarukan, peningkatan akses terhadap energi modern, dan efisiensi energi juga hal wajib.

Lebih lagi, pemerintah telah menetapkan masalah ketahanan energi sebagai salah satu prioritas pembangunan nasional sebagaimana tercantum dalam UU Energi No. 30 tahun 2007, PP No. 79 tahun 2014 tentang Kebijakan Energi Nasional (KEN), Nawa Cita, RPJMN 2015–2019, serta Permen No. 12 tahun 2017 tentang Pemanfaatan Sumber Energi Terbarukan untuk Penyediaan Tenaga Listrik.

Muba (Musi Banyuasin) bagaimana? Mau ikut bangun ketahanan energi Indonesia? Apakah ini bukan sebuah kemustahilan? Langkah pencitraan semata, upaya yang seolah-olah atau sok-sok an? Tentu komentar boleh saja dibuat bebas sesuai kemampuan pribadi komentator. Namun ada satu pemeo mulia yang elok : berbuat adalah lebih mulia ketimbang asal bicara. Apalagi kita Indonesia yang selalu bicara NKRI harga mati. Alih-alih sibuk menilai mendingan kita kerja kerja dan kerja.

Bagikan :

Pos terkait