Fitri :  Pengurusan Izin Usaha Jangan Terhambat Hanya Karena Materai

Reporter : Adi

PALEMBANG, Mattanews.co – Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda menegaskan agar  pengurusan perizinan usaha Industri agar diberikan kemudahan optimal.

Hal ini diutarakannya saat membuka Sosialisasi Prosedur Izin Usaha Industri, Senin (15/07/2019),  di Balai Kecamatan Ilir Barat I.

“Kalau mau membantu masyarakat jangan tanggung-tanggung. Jangan sampai hanya karena materai pengurusan perizinan terhambat, kalau hanya materai saya rasa Pemerintah Kota Palembang mampu mengganggarkannya. Jangan sampai membebani pelaku usaha kecil, untuk diketahui bahwa proses pengurusan izin usaha kecil ini gratis, laporkan bila ada pungli,” ujarnya.

Fitri mengajak seluruh peserta sosialisasi yang belum punya izin usaha agar segera mengurus perizinan. Pemerintah Kota Palembang siap membantu pelaku usaha yang mengalami kendala. Prioritas ini diberikan kepada usaha yang memiliki izin. Bantuan pemerintah Kota Palembang tersebut dapat berupa pendampingan, pelatihan, pemberian modal,  hingga pemasaran.

Bagikan :

Pos terkait