Raih Penghargaan Lencana Darma Bakti, Herman Deru Janji Kembalikan Kiprah Pramuka

Advetorial

Reporter : Anang

JAKARTA, Mattanews.co – Meski belum genap setahun memimpin Sumsel, berbagai penghargaan berhasil diraih sosok Gubernur Sumsel H.Herman Deru. Setelah sebelumnya dinobatkan sebagai Moeslim Choice Goverment Award, Selasa (13/08/2019) malam ia kembali diganjar penghargaan Darma Bakti Gerakan Pramuka yang disematkan langsung oleh Ketua Kwarnas Budi Waseso, di Lapangan Utama Bumi Perkemahan Cibubur. 

Herman Deru yang juga Ketua Majelis Pembimbing Daerah (Kamabida) Kwarda Sumsel mendapatkan penghargaan tersebut bersama 4 gubernur lainnya dari 34 Provinsi yang ada di Indonesia. Keempat gubernur tersebut masing-masing adalah Gubernur  Sumatera Utara, Gubernur Sulawesi Selatan, Gubernur Maluku, dan Gubernur Bengkulu.

Darma Bakti merupakan penghargaan bergengsi dari kwartir nasional yang diberikan kepada insan pramuka yang dinilai telah mendarma baktikan pikiran, perbuatan, pengabdian dan kemajuan bagi gerakan pramuka dalam kurun waktu lima belas tahun.

Ditemui usai mendapat penghargaan, Gubernur Sumsel H. Herman Deru menyampaikan rasa syukurnya atas penghargaan yang telah berhasil Ia raih.  Menurutnya, Penghargaan Lencana Darma Bakti yang diserahkan langsung oleh Ka Kwarnas menjadi motivasi untuk semakin semangat memberikan perhatian lebih kepada Gerakan Pramuka yang ada di Provinsi Sumsel. 

“Penghargaan ini menjadi semangat dan motivasi dari Kwarnas, Saya sebagai Kamabida Provinsi Sumsel merasa terhormat diberikan Darma Bakti sebagai penghargaan, terharu Saya,” ungkapnya bangga.

Ia berharap kegiatan kepramukaan yang ada di Provinsi Sumsel pada masa jabatannya, akan berkembang kembali seperti pada masa awalnya. Terlebih kegiatan yang tetap dilakukan secara berkesinambungan, oleh sebab itu dengan tegas Ia menyatakan akan tetap konsen mengembangkan gerakan pramuka di Provinsi Sumsel. 

“Saya ingin pramuka ini akan berkembang seperti era awal-awal nya dulu semangat nya tetap terpupuk, kegiatannya tetap terpupuk, dan tetap berkesinambungan,” tambahnya 

Gubernur Sumsel H. Herman Deru berharap pramuka kedepan semakin lebih menunjukkan eksistensinya dalam mengembangkan kreativitas anak bangsa dan kemajuan Indonesia khususnya Provinsi Sumsel. 

“Saya akan ajak seluruh kepala daerah agar menghidupkan kembali kegiatan-kegiatan Pramuka baik di bumi perkemahan maupun tidak. Tapi yang paling jelas sikap keseharian harus menunjukan jiwa kepramukaan,” pungkasnya.

Editor : Anang/Rilis

Bagikan :

Pos terkait