Reporter : Warto Warman
RAJA AMPAT, Mattanews.co – Dandim 1805/Raja Ampat, Letkol Inf.Josef Paulus Kaiba, kembali cek progres pekerjaan fisik program TNI-Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-108 yang dilakukan di Kampung Warsambin, Distrik Teluk Mayalibit, Kabupaten Raja Ampat. Selasa (7/7/2020)
Kegiatan tersebut yang merupakan sinergitas Pemeritah Daerah dengan TNI Kodim 1805/Raja Ampat untuk dapat mendorong percepatan pembangunan wilayah, salah satunya Kampung Warsambin Distrik Teluk Mayalibit.
Dandim 1805/ Raja Ampat, Letkol Inf.Josef Paulus Kaiba, menjelaskan Program TMMD Ke- 108, ini mungkin yang pertam di Raja Ampat, dengan tujuan untuk mendorong percepatan pembangunan
Selain itu agar dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, berupa sarana dan prasarana umum sekaligus menumbuhkan kesadaran masyarakat pada bakti bela negara.
“Pengecekan ini dapat melihat langsung progres pengerjaan TMMD, juga untuk mengecek kondisi prajurit TNI dalam melaksanakan tugasnya,” Ungkap Dandim.
Saat dilokasi, Dandim juga memberikan semangat kepada personil Satgas TMMD, serta mengucapkan terimah kasih kepada maayarakat yang terlibat dalam gotong royong dan bahu membahu melaksanakan kegiatan TMMD.
“Dengan harapan semua program TMMD baik itu berupa fisik maupun non fisik bisa terselesaikan dengan maksimal sesuai jadwal waktu yang telah di rencanakan,” tandasnya.(ril)
Editor: Fly