“Lokasi tersebut berada di Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, sementara data korban jiwa masih nihil dan masih dalam pendataan lebih lanjut,” imbuhnya.
Lebih lanjut Kalaksana BPBD Jatim menjelaskan, adanya erupsi Gunung Semeru pihaknya bergerak cepat berkoordinasi dengan stakeholder terkait dan menuju ke lokasi.
“Iya benar, Agen bencana Provinsi Jatim dan TRC PB BPBD Kabupaten Lumajang menuju lokasi untuk assessment dan melakukan evakuasi warga di sekitar Gunung Semeru,” terangnya.
“Selanjutnya, BPBD Lumajang berkoordinasi dengan perangkat Desa setempat,” sambungnya.
“Sedangkan informasi dan perkembangannya kita sampaikan selanjutnya,” tukasnya.