Herman Deru Jadikan Pekan Adat Sebagai Wahana Menjaga Kelestarian Budaya Sumsel

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Kegiatan Pekan Adat Sumsel Tahun 2021 yang merupakan Pekan Adat kedua yang digelar semasa pemerintahan Gubernur Sumsel H. Herman Deru secara resmi dibuka untuk umum di Gedung Graha Budaya Jakabaring mulai Selasa (16/11/2021)

Menurut Herman Deru agenda Pekan Adat ini harus didukung semua lapisan masyarakat hingga pejabat demi terjaganya kelestarian adat budaya Sumsel yang sangat terhormat.

“Pekan Adat ini adalah alat juang kita untuk menjaga adat dan budaya Sumsel yang menjadi kehormatan kita,” ujar Presiden Dunia Melayu Dunia (DMDI) Indonesia ini dengan tegas.

Dalam sambutannya Gubernur Herman Deru mengaku sangat mengapresiasi semua panitia yang telah sukses menyelenggarakan acara. Ia pun mengaku  bangga melihat masih banyak masyarakat Sumsel terutama tokoh adat, pelaku seni dan lainnya yang masih sangat peduli dengan kekayaan adat budaya yang dimiliki Sumsel.

“Melihat acara hari ini, kekhawatiran banyak pihak tentang menurunnya minat mempertahankan budaya sepertinya tidak terjadi. Asalkan kita bersatu ini tentu bisa dipertahankan,” ujar Herman Deru dengan yakin.

Bagikan :

Pos terkait