Reporter : M Sidik
SUMATERA UTARA, Mattanews.co – Sebanyak 40 Ketua BPD dari 40 Desa yang ada di Kabupaten Solok Selatan Sumatera Barat melakukan Study Banding ke Desa Melati II Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), bertempat di aula Kantor Desa Melati II Perbaungan, Kamis (11/07/2019).
Rombongan dipimpin langsung Kepala Dinas Sosial Pemerintah Desa (PMD) Hapison, SH, MM beserta para stafnya
Selanjutnya kedatangan tim Pemkab Solok Selatan disambut langsung Kepala Desa (Kades) Melati II Supardi didampingi Ditektur BUMDes M.Yakub, Ketua BPD Rahnad, para Kadus, beserta Humas Syafrizal, Dani Ketua LKMD dan Tokoh masyarakat.
Kadis Sosial PMD Haposan, SH MM mengatakan, maksud dan tujuan study banding tersebut terkait dengan mengelolaan managemen Desa serta pengelolaan BUMDes, sebagaimana diketahui bahwa Desa Melati II sudah memiliki BUMDes Madani yang mengelola Pasar Desa Bersaudara.
“BPD di Desa Melati II saling bekerja sama dengan Kades dan Pemdes setempat,” ujarnya.
Sementara dikesempatan yang sama Kepala Desa Melati II Kecamatan Perbaungan Supardi mengucapkan terima kasih atas kunjungan Pemerintahan Kabupaten Solok Selatan Sumatera barat ke Tanah Bertuah Negri Beradat, Kabupaten Serdang Bedagai.
“Suatu kehormatan bagi pemerintahan Desa melati II kecamatan perbaungan dengan kunjungan study banding ini,” ungkap Supardi.
Sementara, Supardi menuturkan, selaku kepala desa (Kades) untuk menuju Desa wisata tani Desa Melati II Kecamatan Perbaungan di tunjuk oleh Pemkab Sergai sebagai tempat pelaksanaannya Pekan Daerah (PEDA) Kontak Tani Nelayan (KTNA) ke IV Tahun 2019 pada Tanggal 16 s/d 19 bulan juli 2019. “Kita akan maksimalkan karena dipercaya,” tutupnya.
Diakhir acara Kadis Sosial PMD Hapison, SH memberikan Cendramata kepada Supardi Kades Melati II serta melakukan photo bersama.
Editor : Anang