Reporter : Sandi
TULANG BAWANG, Mattanews.co – Kepolisian Resor (Polres) Tulang Bawang kembali melakukan penyemprotan disinfektan. Kali ini kendaraan dinas yang ada dan masuk ke Polres Tulang Bawang tak luput dari semprotan disinfektan, untuk memutus mata rantai covid 19, Kamis (28/05/2020).
“Sebanyak 147 unit kendaraan yang kami semprot dengan menggunakan cairan desinfektan kemarin pagi, Rabu (27/05/2020). Itu terdiri dari 41 unit mobil dan 106 unit sepeda motor,” beber Kapolres Tulang Bawang, AKBP Andy Siswantoro.
Kapolres menjelaskan, sebelum di semprot dengan menggunakan cairan desinfektan, kendaraan dinas ini terlebih dahulu di bersihkan dengan menggunakan air sehingga tidak ada lagi kotoran ataupun lumpur yang menempel.
Jadi saat cairan desinfektan disemprotkan, hanya untuk membunuh bakteri yang masih menempel pada kendaraan dinas yang biasa digunakan oleh anggota dalam berdinas, guna memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.
“Kita semua tidak tahu, covid-19 ini menempel dimana karena kendaraan dinas ini selalu digunakan oleh personel. Jadi tidak menutup kemungkinan ada virus yang menempel sehingga harus kita semprot dengan cairan desinfektan untuk membunuhnya,” jelas AKBP Andy.
Selain kendaraan dinas yang disemprot dengan cairan desinfektan, para pengemudi yang mengemudikan kendaraan dinas tersebut, juga dilakukan pengecekan suhu badannya dengan menggunakan thermoscan.
“Apabila nanti ditemukan adanya personel yang suhu badannya diatas normal, personel tersebut langsung dibawa ke Klinik Polres, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Hal ini kami lakukan untuk mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran covid-19,” ujarnya.
Editor : Selfy