Rehabilitasi Cagar Budaya Rumah Betang Lunsa Hilir Telan Anggaran 19 Miliar, Ini Pesan Ketua Komisi V DPR RI Lasarus dan Bupati Kapuas Hulu

Ketua Komisi V DPR RI Lasarus dan Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan sosialisasi rehabilitasi cagar budaya Rumah Betang Lunsa Hilir.

“Saya juga berharap rumah betang lainnya juga bisa mendapatkan bantuan renovasi, “ujar Bupati.

Dikatakan Bupati, atas nama pemerintah daerah Kapuas Hulu kami sangat berterimakasih atas pelaksanaan kegiatan ini, yang dilaksanakan melalui dana APBN.

“Kalau kita laksanakan melalui dana APBD tentu ini tidak mungkin terealisasi, karena anggaran yang di bangun ini cukup besar. Kita ketahui bahwa anggaran kita di kabupaten terbatas, sehingga untuk melakukan renovasi – renovasi yang semewah desain yang ini mungkin agak sulit, “sampai Bupati

Ia sampaikan juga, bukan hanya rumah betang Lunsa Hilir saja yang mendapatkan bantuan melalui Ketua Komisi V DPR RI Lasarus, tetapi ada bantuan pembangunan Waterfront siluk dan masih banyak bantuan lainnya.

“Tentu ini merupakan sinergisitas antara Pemerintah Daerah, Provinsi dan Pemerintah Pusat, sehingga hal yang tidak mampu kami kerjakan, yang tidak mampu kamu selesaikan melalui APBD, bisa dibantu melalui Pemerintah Pusat maupun melalui dari Provinsi, “terangnya.

Bagikan :

Pos terkait