Dilanjutkannya, pendaftaran sendiri bisa datang langsung ke sekolah bisa juga mendaftarkan diri melalui laman web. Untuk laman web bisa mendaftarkan diri di laman ini http://smkutamabaktiplg.sch.id.
Selain itu ada juga persyaratan umum yang harus di penuhi bagi calon siswa. Seperti melampirkan Foto 2×3 3 lembar dan 3×4 3 lembar, SKHU Sementara (SMP), yang dilegalisir masing-masing 3 lembar. Photo copy KK 2 lembar, KTP orang tua atau wali murid 2 lembar. Terakhir Photo copy Kartu Indonesia Pintar (KIP), lembar jika ada. Sekolah ini juga akan memberikan beasiswa bagi siswa yang memiliki prestasi akademik dan juga kurang mampu.
Ia juga menjelaskan bahwa selain pendaftaran akan dilakukan juga tes tertulis bagi calon siswa. Tes ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana kemampuan siswa.
“Begitu pendaftaran langsung dilakukan tes. Tes tertulis ini mencangkup pengetahuan umum dan pengetahuan minat dan bakat. Tes ini tidak terlalu sulit hanya untuk sekedar menilai sejauh mana kemampuan siswa.