Stok Minyak Goreng di Muba Aman dan Harga Perkilo Rp14 Ribu

Stok Minyak Goreng di Muba Aman dan Harga Perkilo Rp14 Ribu

MATTANEWS.CO, MUBA – Pemerintah Pusat yang menerapkan satu harga minyak goreng sebesar Rp14 ribu direspon Pemerintah Kabupaten Muba. Aksi borong minyak goreng yang terjadi di sejumlah wilayah pun membuat Pemkab Muba menghimbau kepada warga untuk tak panic buying.

“Jangan panik untuk membeli secara berlebihan. Sesuai himbauan pak Plt Bupati Beni Hernedi agar warga jangan panik, manfaatkan saja program yang sudah diberikan ini,” ujar Sekda Muba Drs Apriyadi MSi.

Pemkab Muba melalui Disdagperin Muba akan terus memantau praktik di lapangan dalam program satu harga Indonesia untuk Minyak Goreng ini. “Ya, semua pihak harus mengikuti, agar konsumen dapat lebih mudah dan murah mendapatkan minyak goreng,” ujarnya.

Kepala Disdagperin, Azizah SSos MT didampingi Kabid Barang Kebutuhan Pokok dan Penting (Bapokting) Darmadi SPd MSi mengatakan pihak Disdagperin Muba akan terus melakukan monitoring di pasar-pasar dan mini market terkait penjualan minyak goreng.

Bagikan :

Pos terkait