Tugas Mulia Tepis Rasa Khawatir Petugas Survey Line Covid-19 OKU

Reporter : Maret Syahrial

OKU, Mattanews.co – Bincang seputar Covid-19 kabupaten OKU bersama Wibowo Apriandi Am.Kep, selaku petugas Survey Line pasien Covid-19, Puskesmas Sukaraya Kecamatan Baturaja Timur Kab. OKU. Senin. (15/06/2020).

Kepala Puskesmas Sukaraya Hj. Puspa Linda Skm, melalui Wibowo Apriandi, AM. Kep, menyampaikan bahwa tugas dari Survey Line ini bekerja selama enam hari dalam seminggu.

Dengan cakupan wilayah kerja, yakni Puskesmas Sukaraya, Sukajadi, dan Puskesmas Desa Aerpaoh di Kecamatan Baturaja Timur Kab. OKU.

“Awalnya kami para petugas sempat ada rasa khawatir untuk menangani pasien yang terpapar Covid-19 ini, ujarnya saat ditanya, selama menjadi garda terdepan pengangan covid-19.

“Namun dengan keyakinan bahwa ini adalah tugas mulia, dan di dorong rasa kemanusiaan, maka rasa khawatir itu dapat ditepis dari pikiran kami,” sambung Wibowo.

Ada tiga tugas dari Survey Line, ucap Wibowo, pertama adalah menunggu perintah dari Dinas Kesehatan untuk penjemputan pasien positif Covid-19 yang sudah keluar Swab nya untuk di karantina.

Kedua mendata, mencatat dan memberikan arahan kepada Pelaku Perjalanan Daerah Terjangkit (PPDT) dari luar daerah.

“Dan sudah ada kesepakatan bahwa sebelum masuk atau sampai kerumahnya harus lapor ke posko covid dan RT tempat tinggalnya,” jelasnya.

Sedangkan yang ketiga, setelah PPDT masuk kerumahnya, maka orang satu rumahnya sudah dijadikan OTG.

Juga wajib melapor kalau ada yang sakit dari keluarga PPDT, melalui telepon atau RT setempat, dan akan dikirimkan obat sesuai gejala oleh petugas.

Diungkapkannya, untuk masalah ekonomi, alhamdulillah, tidak terdampak ujar Wibowo pada mattanews.co.

Dan ia bersyukur bahwa pegawai dan staf Puskesmas Sukaraya masih dapat berbagi dan menyumbang kepada keluarga pasien yang terpapar covid-19 yang ada dalam wilayah kerja mereka.

“Alhamdulillah, di wilayah kerja kami saat ini pasien yang terpapar covid sudah berkurang, karena tidak ada lagi yang terdengar bahwa ada penjemputan pasien,” jelasnya.

“Saya sangat berharap semoga OKU cepat terbebas dan bersih dari wabah covid-19 ini,” pungkas Wibowo.

Editor : Fly

Bagikan :

Pos terkait