UNSRI Umumkan 4.345 Orang Lulus Jalur SMBT

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Hari ini merupakan pengumuman tes Unsri. Bagi mahasiswa yang belum berhasil masuk ke Universitas Negeri di Sumsel ini dapat melakukan tes kembali untuk masuk jalur mandiri.

“Bagi calon mahasiswa yang belum berhasil di tes Unsri pada pengumuman hari ini, maka para calon mahasiswa dapat kembali melakukan pendaftaran di jalur mandiri Unsri,” kata Rektor Unsri Prof Dr Taufiq Marwa SE MSi saat melaksanakan kompres di Kampus Unsri Bukit Besar Palembang, Kamis (13/6/2024).

Lebih lanjut ia mengatakan, daya tampung total Unsri sendiri sebesar 8.690 yang terdiri dari seleksi jalur SMBP sebanyak 20% dari daya tampung. Atau sebesar 1. 738 orang mahasiswa.

Kemudian ada seleksi jalur SMBT yang pada hari ini pengumumannya. Untuk seleksi jalur ini sebanyak 50% . Atau sebanyak 4.345 orang masyarakat. Lalu yang terakhir jalur mandiri sebanyak 30% atau sebanyak 2.607 orang.

“Kami berharap kepada calon mahasiswa Unsri baik yang belum mengikuti seleksi maupun yang sudah mengikuti seleksi tapi belum dinyatakan lulus. Agar para calon mahasiswa untuk selalu belajar dan berdoa,” harap dirinya.

Bagikan :

Pos terkait