MATTANEWS.CO, FAKFAK – Sedikitnya 115 personil Satgas Operasi Mantap Praja (OMP) Mbaham Matta Polres Fakfak diterjunkan untuk mengamankan jalannya tahapan kampanye terbatas Pilkada 2024 di Kabupaten Fakfak, Jumat (18/10/2024).
Pengamanan intensif dilakukan mengingat pentingnya menjaga situasi kondusif selama masa kampanye, yang telah dimulai sejak beberapa waktu lalu.
Kapolres Fakfak, AKBP Hendriyana, SE, MH menjelaskan, pihaknya bekerjasama dengan instansi, terkait untuk memastikan seluruh kegiatan kampanye, baik kegiatan tatap muka, pertemuan terbatas, yang dilakukan kedua Paslon dapat berlangsung aman dan tertib.
“Pengamanan ini dilakukan secara menyeluruh di setiap titik lokasi kampanye,” ungkapnya.
Hendriyana menjelaskan, selain pelaksanaan pengamanan kampanye, personel tersebut juga di ploting pengamanan di kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Fakfak.
“Patroli dialogis juga dilakukan di beberapa area yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas, mengingat perbedaan pandangan politik yang tajam di kalangan masyarakat,” urainya.