[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Klik Disini Untuk Mendengarkan Berita”]
MATTANEWS.CO, JAKARTA– Guna meringankan warga yang terdampak pandemi Covid-19, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai mendistribusikan Bantuan Sosial Non Tunai (BSNT) berupa beras premium ke seluruh wilayah DKI Jakarta. Secara simbolis Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan melepas truk pendistribusian beras di Pasar Induk Cipinang, Jakarta Timur, Kamis (29/7/2021).
“Pagi hari ini kita baru saja melepas keberangkatan truk pengantar beras yang akan dikirimkan untuk keluarga penerima di kelurahan Cakung Barat dan Cakung Timur. Ini (BSNT) didistribusikan 5 ribu ton (beras), dan ada 24 RW yang hari ini menerima dengan jumlah kepala keluarga sebanyak 25.137,” terang Gubernur, dikutip dari siaran pers PPID Pemprov DKI Jakarta, Kamis (29/7/2021).
Gubernur Anies menjelaskan bahwa pendistribusian 10 kilogram beras premium untuk masing-masing penerima ini merupakan bagian dari bantuan sosial masyarakat di Jakarta, dengan total penerima sebanyak 1.007.379 keluarga penerima manfaat. Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta sebelumnya pada Senin (19/7/2021) juga telah mendistribusikan bantuan sosial tunai sebesar Rp 600 ribu per KK.