MATTANEWS.CO, OKU – Bupati Lahat Cik Ujang SH Bertolak menuju Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) dalam rangka memenuhi undangan Gubernur Sumatera Selatan H.Herman Deru untuk menyaksikan langsung Peresmian Jembatan air lontar Kabupaten OKU Propinsi Sumatera Selatan.Minggu (27/02/2022).
Peresmian Jembatan Air Lontar yang menghubungkan Desa Lontar, Kecamatan Muara Jaya dengan Desa Tangsi Lontar Kecamatan Pengandonan. yang dilakukan langsung oleh Menteri PUPR, Mochammad Basoeki Hadimoeljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, didampingi Gubernur Sumsel H. Herman Deru.
Dengan ditandai pemecahan kendi Sebagai tanda Jembatan Air Lontar Sudah resmi Dibuka.Usai meresmikaan Jembatan Rombongan bertolak menuju rumah Ketua KPK, Firli Bahuri, yang merupakan putra daerah Desa Lontar turut hadir dalam acara tersebut dan mengundang para tamu untuk singgah ke rumahnya.