BERITA TERKINIHEADLINE

Peluncuran Tahapan Pemilu Serentak 2024, KIP Aceh Tamiang Live Streaming Bersama Forkopimda

×

Peluncuran Tahapan Pemilu Serentak 2024, KIP Aceh Tamiang Live Streaming Bersama Forkopimda

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, ACEH TAMIANG- Peluncuran tahapan pemilu serentak 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Independen Pemilu (KIP) Republik Indonesia di Jakarta, KIP Kabupaten Aceh Tamiang nonton bareng secara live streaming bersama forkopimda di kantor KIP setempat, Selasa (14/6/2022) malam.

Presiden Republik Indonesia melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tito Karnavian mendukung penuh kepada KPU. Seluruh rangkaian tahapan Pemilu 2024 harus dilaksanakan sesuai jadwal yang telah disepakati bersama. Tidak ada tempat untuk tertunda atau memundurkan hari-H pencoblosan Pileg dan Pilpres pada 14 Februari 2024 dan Pilkada serentak pada 27 November 2024.

“KPU tidak perlu ragu untuk mempersiapkan Pemilu & Pilkada serentak tentunya ini menjadi sesuatu hal yang efisien bagi seluruh penyelenggara pemilu,”ucapnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia (DPRI) Puan Maharani mengatakan, tahapan pemilu resmi akan dilakukan peluncuran pada malam ini dan berdasarkan sidang paripurna dewan dan tidak ada pembahasan penudaan, mengulur-ulur pemilu untuk ditahun 2024.

“Pemilu mempunyai kedudukan starategis di Indonesia karena wujud pelaksanaan amanat dari pancasila,”katanya.

Dikesempatan yang sama, Ketua KIP Republik Indonesia, Hasyim Asy’ari menjelaskan, salah satu ciri demokrasi adalah dilaksanakannya pemilu secara reguler 5 tahun sekali.

“Bahwa pemilu dan pilkada adalah arena konflik yang sah untuk meraih dan mempertahankan kekuasaan,”jelasnya.

Usai kegiatan nonton, Ketua KIP Aceh Tamiang, Ishak Ibrahim didampingi Sekretaris KIP Kabupaten Aceh Tamiang, Achmad Yuhardha, A.P mengatakan, dasar pelaksanaan kegiatan adalah tindaklanjut SE KPU RI nomor 443/PP.06-ED/09/2022 tanggal 10 Juni 2022.

“Kita, bersama Forkopimda dan pengurus partai politik telah menyaksikan launching menandai dimulainya tahapan Pemilu 2024. Hari ini, tepat 20 bulan menjelang hari pemungutan suara yang diadakan 14 Februari 2024 mendatang untuk memilih Presiden/Wakil Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten,”ungkapnya.

Ia juga menambahkan, sesuai amanat Pasal 167 angka (6) UU No. 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, disebutkan tahapan penyelenggaraan Pemilu dimulai paling lambat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara.

“Setelah launching diharapkan peserta pemilu dan pemilih mengetahui bahwa tahapan Pemilu sudah dimulai,”tambah Ketua KIP Aceh Tamiang itu.

Kegiatan nonton bareng tersebut turut disaksikan, Ketua DPRK Aceh Tamiang, Suprianto, ST, Wakil Bupati Aceh Tamiang, T. Insyafuddin, Kasi Intelijen Kejari Aceh Tamiang, Rajeskana, Pasi Intel Kodim 0117 / Atam Kapten Inf Surono Patra serta Kasat Intelkam Polres Aceh Tamiang, AKP Zulfahmi di Aula KIP setempat, Selasa (14/6/2022) malam.