Aplikasi WPONE Telan Korban Sejumlah Warga di Sulbar, Polri dan Kemenkominfo Diminta Tindak Tegas

MATTANEWS.CO, SULBAR – Sejumlah warga di Sulawesi Barat (Sulbar) merasa tertipu dengan hadirnya sebuah Aplikasi bernama WPONE (World Play One) yang mulai menjamur di Indonesia.

WPONE sendiri merupakan aplikasi dompet kuantitatif cerdas pertama yang hadir di provinsi ke 33 di Indonesia ini dengan motto, sukses bersama dengan konsep menabung mengandalkan Robotik (robot pintar).

Dalam aplikasi ini, para pengguna (member) diiming-imingi penghasilan yang menggiurkan. Hanya saja, aplikasi yang sebelumnya dinilai menghadirkan keuntungan tidak memiliki badan hukum yang jelas untuk beroperasi di wilayah indonesia.

Selain penghasilan harian yang begitu menggiurkan, para mentor WPONE ini juga memberikan berupa bonus kepada orang-orang yang berhasil merekrut sebanyak orang dengan bonus peringkat hingga gaji bulanan yang berfariasi jumlahnya.

Hal tersebut membuat orang semakin tertarik untuk berinvestasi ke aplikasi ini menggunakan uang pribadi dan merekrut orang lain sebanyak mungkin untuk bergabung sekaligus berinvestasi.

Bagikan :

Pos terkait