BERITA TERKINIHEADLINENUSANTARAPENDIDIKAN

Kepala Desa Cikukulu Karangnunggal Bangga Menjadi Bagian dari Mahasiswa INU Ciamis, Laksanakan Seminar Proposal Skripsi dengan Lancar

×

Kepala Desa Cikukulu Karangnunggal Bangga Menjadi Bagian dari Mahasiswa INU Ciamis, Laksanakan Seminar Proposal Skripsi dengan Lancar

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, CIAMIS – Kepala Desa Cikukulu, Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kapasitas diri melalui pendidikan tinggi. Ia resmi melaksanakan Seminar Proposal Skripsi sebagai salah satu tahapan akademik di Institut Nahdlatul Ulama (INU) Ciamis, Selasa (20/01/2026).

Dalam seminar yang digelar di ruang sidang akademik Fakultas Syari’ah, Kepala Desa Cikukulu Asep Triyana memaparkan rencana penelitiannya di hadapan dosen penguji dan pembimbing.

Proposal skripsi yang ia ajukan mengangkat isu terkait konstitusional pembatasan priodisasi masa jabatan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia terhadap sistem ketatanegaraan Indonesia perspektif siyasah dusturiyah, yang relevan dengan tugas dan pengabdiannya di desa.

Kepala Desa Cikukulu menyampaikan rasa bangga dan syukurnya bisa menjadi bagian dari keluarga besar INU Ciamis.

“Menempuh pendidikan tinggi di INU Ciamis adalah kebanggaan bagi saya. Melalui penelitian ini, saya berharap dapat memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan pemerintahan desa,” ungkapnya.

Para dosen penguji memberikan sejumlah masukan konstruktif untuk memperkuat rancangan penelitian, mulai dari penyempurnaan metode, penajaman rumusan masalah, hingga penguatan dasar teori. Seminat proposal berlangsung kondusif dan penuh semangat akademik.

Pihak kampus memberikan apresiasi atas dedikasi Kepala Desa yang tetap konsisten menjalani pendidikan di tengah kesibukan memimpin pemerintahan desa.

Dosen pembimbing menyampaikan bahwa keikutsertaan aparatur desa dalam pendidikan tinggi menjadi contoh positif bagi masyarakat.

“Kami bangga memiliki mahasiswa seperti beliau pejabat publik yang tetap semangat belajar. Semoga penelitian ini bermanfaat bagi masyarakat desa Cikukulu,” ucap salah satu dosen.

Seminar proposal ditutup dengan arahan final dari tim penguji. Dengan terselesaikannya tahap ini, Kepala Desa Cikukulu diharapkan dapat segera menyempurnakan proposal dan melanjutkan pada proses penulisan skripsi.

Komitmen belajar yang ditunjukkan Kepala Desa Cikukulu menjadi inspirasi bagi masyarakat, bahwa kesibukan kerja tidak menjadi halangan untuk terus meningkatkan pengetahuan dan kualitas diri.