Reporter : Andri
KEDIRI, Mattanews.co – Kampung Inggris Pare di Kabupaten Kediri tepatnya di Jalan Flamboyan, Jawa Timur, nampak sepi dan seakan tak terlihat aktifitas akibat adanya imbauan menahan diri keluar luar imbas daripada makin merebaknya wabah virus corona (covid-19), Sabtu (28/03/2020).
Dikatakan Sri, salah satu warga setempat, masyarakat kampung Inggris menahan diri dirumah sudah berlangsung dua minggu belakangan ini. “Kampung Inggris Pare sudah 2 minggu sepi, padahal biasanya rame banyak siswa yang belajar kursus bahasa Inggris di kampung,” ucap Ibu rumah tangga itu kepada media ini.
Suasana sepi itu menurutnya dikarenakan ada imbauan agar warga masyarakat kampung Inggris membatasi aktifitasnya di luar rumah. “Bahkan ada yang jualan nasi sementara di suruh tutup untuk menghindari penyebaran virus cavid 19 corona,” tutup Sri.
Editor : Anang