Pembunuh Ratanca Menyerahkan Diri

Reporter : Selfy

PALEMBANG, Mattanews.co – Delapan hari melarikan diri ke pulau Bangka, karena telah membunuh Ratanca (25) tidak membuat nyawa Jaja (28) tenang. Akhirnya, tersangka memutuskan untuk menyerahkan diri ke Polsek Sungai Liat, barulah diserahkan ke Polsek Kertapati Palembang, Kamis (03/01/2018).

“Ya, kejadiannya disini, Jalan Puteri Dayang Rindu, Keramasan, Kertapati pada Rabu (26/12/2018) pukul 05.00 WIB. Motifnya, tersinggung karena korban telah memperkosa isterinya. Kini kita masih mencari barang bukti yang digunakan tersangka menghabisi korban. Kendati demikian, pakaian korban dan pelaku sudah kita amankan untuk pengembangan lebih lanjut,” ungkap Kapolsek Kertapati, AKP I Putu Suryawan didampingi Kanit Reskrim, Ipda Denny Irawan kepada sejumlah wartawan.

Sementara tersangka saat diwawancarai mengaku kesal dengan korban.

“Dia (korban_red) telah memperkosa isteri saya pak. Saya tahu dari Isteri saya langsung yang memberitahukannya. Setelah itu, saya sengaja mencarinya dan kebetulan bertemu di lokasi. Saya tidak menyia-yiakan kesempatan, saya tusuk dia dua lobang,” ujarnya.

Editor : Selfy

Pilihan Pembaca :  Tim Polres Prabumulih Kepung Lokasi Persembunyian Pelaku Pencurian

Pos terkait