Si Jago Merah Lalap Rumah Warga di Tanah Datar

Reporter : M Rafi

TANAH DATAR, Mattanews.co – Rumah M Rajib, warga Dusun Guguak Jorong, Koto Nan Tuo Nagari Barulak Kecamatan Tanjung Baru, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), habis dilalap si jago merah.

Rumah berbahan kayu yang dihuni oleh tiga anggota kelurga tersebut, ditinggal pergi ke sawah saat kejadian.

Kebakaran diperkirakan terjadi pada Kamis (1/10/2020) siang, sekitar pukul 11.00 WIB.

Karena akses jalan untuk mobil pemadam kebakaran (damkar) tidak bisa menuju lokasi dan jauh dari keramaian, akhirnya tak ada satu pun barang yang bisa diselamatkan

Tokoh Masyarakat Barulak Hermansyah mengatakan, diperkirakan sumber api yang bersumber dari tungku kayu, yang ditinggal masih dalam keadaan menyala. Namun sampai sekarang pihak berwajib tetap menyelidikinya.

“Dan sekarang jumlah kerugian diperkirakan sekitar Rp20 jutaan. Kita dari pihak masyarakat akan mengadakan gotong royong, untuk membersikan puing-puing sisa kebakaran itu,” ucapnya.

Dengan kejadian ini, diharapkan ke seluruh masyarakat agar menjadi pelajaran. Terlebih bila mau bepergian, harus tetap berhati-hati.

Bacaan Lainnya

Dia mengimbau, agar harus memeriksakan dulu kompor dan tungku, serta pastikanlah apinya mati dahulu.

“Kami berharap kepada pihak pemerintahan untuk membantu mendirikan rumah, untuk M. Rajip sekeluarga,” katanya.

Editor : Nefri

Pilihan Pembaca :  GOW Tanah Datar Bagikan Bantuan Paket Lebaran

Pos terkait