Pilot Project di Indonesia, Inisiasi Rumah Aspirasi Budaya
MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) RA Anita Noeringhati mengapresiasi para seniman dan budayawan di Sumsel dengan menjadi pilot project di Indonesia karena telah menginisiasi Rumah Dinas (Rumdin) nya untuk dijadikan Rumah Aspirasi Budaya.
Dikatakan Ketua Dewan Kesenian Sumatera Selatan (DKSS), Syahril Erwin di sela launching Rumah Aspirasi Budaya di Rumdin Ketua DPRD Sumsel, Kamis (22/04/2021), sosok Anita merupakan pilot project.
“Baru Rumdin Ketua DPRD Sumsel inilah yang dijadikan Rumah Aspirasi Budaya dengan merangkul seniman dan budayawan di Sumsel, beliau seorang pilot project,” ucapnya.
Lanjut Syahril yang akrab dengan sapaan Yayak ini, inisiasi Ketua DPRD Sumsel RA Anita Noeringhati tersebut harus di apresiasi dan mendapatkan dukungan penuh dari berbagai Seniman dan budayawan yang ada di Sumsel. “Semoga dengan keberadaan Rumah Aspirasi Budaya ini akan lebih menggelorakan lagi kreatifitas Seniman dan budayawan di Sumsel,” tegasnya.
Apresiasi juga disampaikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata di Sumsel Aufa Syahrizal, yang menilai inisiasi Ketua DPRD Sumsel mendirikan Rumah Aspirasi Budaya tersebut menjadi satu solusi merangkul semua budayawan dan seniman di Sumsel.
“Semoga Rumah Aspirasi Budaya ini akan bermanfaat untuk warga masyarakat Sumsel terutama bagi seniman dan budayawan,” tuturnya.
Sementara itu, Direktur Rumah Aspirasi Budaya, Aryuda Perdana Kusuma SSos mengatakan, Rumah Aspirasi Budaya ini menjadi wadah berkreasi para seniman dan budayawan di Sumsel.
“Rumah Aspirasi Budaya ini merupakan wadah untuk berkumpulnya seniman dan budayawan, serta berharap akan menjadi kontribusi positif untuk Sumsel,” ungkapnya.
Ditempat yang sama, Ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati SH MH menyebutkan, latar belakang dirinya mendirikan Rumah Aspirasi Budaya tersebut dikarenakan di Sumsel memiliki keberagaman suku dan budaya yang ada.
“Dengan cara inilah saya bisa berkolaborasi langsung dengan masyarakat terutama pelaku seni dan budayawan di Sumsel,” ungkapnya.
Anita menuturkan, Rumdin Ketua DPRD Sumsel tersebut terbuka untuk semua lapisan masyarakat. “Inikan rumah rakyat, jadi tidak hanya untuk warna tertentu tetapi untuk semua warna,” tutupnya.(*)