Atlet Cabor Bola Voli Aceh Tamiang Siap Ikuti Ajang Popda Ke XVII di Aceh Timur

MATTANEWS.CO, ACEH TAMIANG
Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Aceh Tamiang telah menuntaskan seleksi atlet untuk ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) ke XVII. Even oleh raga tingkat pelajar dua tahunan ini direncanakan pada 6-13 Juli 2024 mendatang yang dihelat di Idi, Aceh Timur (Atim).

Khusus untuk cabor bola voli, proses seleksi berlangsung beberapa waktu lalu di Gedung Olahraga (GOR) Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang. Proses seleksi cabang bola voli digelar Disparpora Aceh Tamiang bekerjasama dengan PBVSI Kabupaten Aceh Tamiang.

Pelatih Bola Voli Aceh Tamiang untuk Popda Aceh Timur, Riki Suhendra mengatakan, atlet bola voli yang lolos seleksi dan akan diberangkatkan mengikuti Popda Aceh Timur, Juli 2024 mendatang yakni Afdal Fahrezi (SMKN 2 Karang Baru), Almaja Ananda (SMAN 4 Kejuruan Muda), Arga Prasetya (SMKN 2 Karang Baru), Aria Dwi Nata (SMAN 4 Kejuruan Muda) dan Dimas Subakti (SMKN 1 Karang Baru).

Kemudian, Fachry Akbar (SMAN 2 Tamiang Hulu), Khairul Fahmi (SMAN 3 Karang Baru), Muharzan (SMAN 1 Seruway), Safitra Ramadhan (SMAN 1 Karang Baru) dan T. Rafa Ilfaris (MTsN 1 Aceh Tamiang). “Para atlet yang lolos seleksi ini akan mengikuti program pemusatan latihan dan traning center (TC) pada bulan Juni mendatang,” ujar Riki Suhendra, Sabtu (4/5/2024).

Bagikan :

Pos terkait