Sementara itu, Iing selaku Penanggung Jawab Lapangan dari PT Grafika Multi Mandiri menyampaikan bahwa Upah dan Material yang sebelumnya belum dibayarkan, kini sudah tersampaikan kepada mereka.
“Langsung kita salurkan ke pihak-pihak terkait di lapangan,” katanya.
Kemudian kata dia, polemik yang terjadi kemarin, itu memang sewajarnya para pekerja meminta hak mereka, namun bukannya pihak perusahaan tidak mau bayar, tetapi dalam situasi di akhir itu kan dana habis apalagi belum ada pencairan dari dinas terkait.
“Sekarang sudah beres menyampaikan hak-hak mereka, alhamdulillah lega,” tutupnya.