Bangkit dari Covid-19 Dengan Ilmu Pengetahuan dan Inovasi yang Berkelanjutan

Reporter : Nasir

BANYUASIN, Mattanews.co Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) menyelenggarakan Konferensi Tahunan SDGs 2020 Indonesia secara virtual, dengan mengangkat tema “Bangkit dari Covid-19 dengan Menggunakan Ilmu Pengetahuan dan Inovasi yang Berkelanjutan” pada Jum’at (18/12/2020).

Deputy Resident Representative UNDP Indonesia, Sophie Kemkhadze mengatakan, Konferensi Tahunan SDGs Indonesia tahun ini, menjadi ajang penghargaan bagi kaum muda yang terlibat aktif dalam pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

Dirinya menambahkan, kegiatan ini dapat menambah wawasan generasi muda sebagai calon pemimpin global yang terampil dengan pemikiran kritis pada masa mendatang.

“Saya percaya ini adalah pengalaman yang memperkaya wawasan bagi lebih dari 300 laki-laki dan perempuan muda yang berpartisipasi dalam kompetisi debat, acara ini telah memungkinkan mereka untuk mempertajam pengetahuan mereka tentang tujuan pembangunan global, pemikiran kritis dan keterampilan kepemimpinan,” ujar Sophie Kemkhadze.

Bagikan :

Pos terkait