Bapenda Sumsel Gelar Rapat Rekonsiliasi Pajak di Pagar Alam

MATTANEWS.CO PAGAR ALAM – Pj Wali Kota Pagar Alam Lusapta Yudha Kurnia diwakili oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pagar Alam Hermawan, menghadiri sekaligus membuka secara resmi acara Rekonsiliasi Penerimaan Pajak Daerah Provinsi Sumatera Selatan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Sumatera Selatan, diselenggarakan di gedung serbaguna Villa Gunung Gare Kota Pagar Alam, Rabu (04/09/2024).

Kegiatan itu dilaksanakan untuk menyamakan persepsi terkait penerimaan pajak daerah di wilayah Provinsi Sumatera Selatan, yakni pajak kendaraan bermotor dan lainnya. Sehingga persentase pembagian pendapatan pajak untuk daerah dan provinsi dapat ditentukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Asisten III Setdako Pagar Alam Hermawan menyampaikan ungkapan terimakasih kepada Bapenda Provinsi Sumatera Selatan karena kegiatan rekonsiliasi itu memilih dilaksanakan di Kota Pagar Alam dan untuk pertama kalinya dilaksanakan di luar Kota Palembang.

Bagikan :

Pos terkait