Binda Sumsel Sasar Vaksin di Desa Pematang Palas Banyuasin

Proses vaksinasi Binda Sumsel di Desa Pematang Palas, Banyuasin.

MATTANEWS.CO, BANYUASIN – Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Sumatera Selatan (Sumsel), tak hentinya memberikan pelayanan vaksinasi hingga ke pelosok. Kali ini, sasaran itu dilakukan di Desa Pematang Palas, Kecamatan Mariana, Banyuasin.

Kepala Binda Sumsel, Brigjen TNI Armansyah SH melalui Kaposda Banyuasin mengatakan, kesehatan adalah hak seluruh masyarakat Bangsa Indonesia tanpa terkecuali. Maka dari itu, Binda Sumsel untuk memberikan pelayanan vaksinasi secara gratis kepada masyarakat.

“Seperti yang kita ketahui bersama bahwa terdapat kenaikan angka pasien kasus aktif diwilayah Kabupaten Banyuasin. Bahkan saat ini Banyuasin kembali zona kuning. Hal ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk melakukan upaya agar kasus aktif kembali menurun,” katanya.

Maka dari itu, ia berharap ada peran aktif masyarakat dengan sadar untuk mau di vaksin. Agar capaian vaksinasi dapat segera terwujud.

Ditempat sama, Kepala Puskesmas Mariana dr. Isferianto sangat bersyukur. Menurutnya, masyarakat setempat sangat antusias untuk di vaksin.

Bagikan :

Pos terkait