BERITA TERKINIHEADLINE

BKSDA Beri Santunan Rp 100 ribu Untuk Korban Digigit Buaya

×

BKSDA Beri Santunan Rp 100 ribu Untuk Korban Digigit Buaya

Sebarkan artikel ini

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Klik Disini Untuk Mendengarkan Berita”]

* BKSDA Sarankan Korban Terkena Gigitan Buaya Untuk Dikasih Air Garam dan Revanol Saja

MATTANEWS.CO, BANYUASIN – Hendri (40) dan Yanto (37), korban gigitan buaya yang lepas dari penangkaran buaya di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Talang Kelapa beberapa hari lalu, mengeluhkan tindakan BKSDA yang lamban dan tidak manusiawi, Minggu (17/4/2022).

“Memang tim BKSDA mendatangi saya dan melihat keadaan saya dan Kakak Ipar. Sangat mengecewakan, mereka kesini hanya memberikan uang santunan Rp 100 ribu untuk kami berdua, itupun dari anggotanya. Menurut mereka, gigitan buaya tersebut bisa sembuh dengan dikasih air garam dan obat revanol saja, tidak perlu dibawa ke rumah sakit,” jelasnya.

Sementara ketika dikonfirmasi,
Kepala Seksi (Kasi) Konservasi wilayah I Sumsel, Yusmono menjelaskan, untuk bantuan korban gigitan buaya, BKSDA minim anggaran.

“Biasanya kalau ada korban untuk penanganannya, kita lakukan secara patungan besama teman-teman atau bantuan dari pihak lain seperti perusahaan,” singkatnya.