MATTANEWS.CO,PALEMBANG– Media online nasional MATTANEWS.CO menerima penghargaan sebagai media patner dari Bujang Gadis Kesehatan Kota Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (22/12/2022) di Hotel Swarna Dwipa Palembang.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Pimpinan Umum MATTANEWS.CO Ardhy Fitriansyah didampingi Pimpinan redaksi Faldy Lonardo.
Saat dijumpai, Pimpinan Umum Ardhy Fitriansyah mengatakan penghargaan ini merupakan ketigakali pihaknya menerima dari Bujang Gadis Kesehatan Palembang.
“Alhamdulillah, penghargaan ini yang ketiga kali kami menerima dari Bujang Gadis Kesehatan Palembang,” ucap Bang Ardy, sapaan akrabnya seusai menerima penghargaan tersebut.
Ditempat yang sama, salah satu Bujang Gadis Kesehatan Palembang, Jessica (19) menuturkan pemberian penghargaan ini diberikan kepada MATTANEWS.CO sebagai media selama ini sangat peduli dengan kesehatan masyarakat.
“Kita berikan kepada media online MATTANEWS.CO atas dedikasi dan loyalitas peduli dengan kesehatan masyarakat,” tutur Jessica diamini oleh Aldi dihadapan awak media.
Ia menambahkan Bujang Gadis Kesehatan ini merupakan wadah aspirasi anak remaja maupun geberasi muda dalam dunia kesehatan masyarakat.
“Kami terjun langsung di tengah-tengah masyarakat sembari melakukan pengecekan kesehatan dan lainnya,” tambah Gadis semester 3 Akper Kesdam II Sriwijaya sembari tersenyum itu.
Ia menjelaskan pihaknya menilai selama ini atas kepedulian media online MATTANEWS.CO terhadap kesehatan masyarakat ini sangat menunjang program pemerintah dalam bidang kesehatan.
“Semoga penghargaan ini semakin menambah jalinan kerjasama di tahun depan, dan media MATTANEWS.CO sukses selalu,” pungkasnya.