Bupati Dodi Reza: Berjumpa Keluarga Besar TNI Terasa Seperti di Rumah Sendiri

Deteksi Dini Potensi Karhutlah, Fokus Atasi Hot Spot

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Berbagai organisasi dari Forum Silaturahmi Keluarga Besar TNI yang terdiri dari PEPABRI, FKPPI, PPM, dan beberapa organisasi lainnya, Kamis (29/4/2021) melaksanakan silaturahmi dengan Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi bersama Bupati Muba Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA di Gedung Sudirman Makodam II/Sriwijaya.

“Berada di tengah-tengah keluarga besar TNI ini saya berasa seperti di rumah sendiri,” ungkap Cucu Pejuang Noerdin Pandji tersebut.

Kepala Daerah Inovatif 2020 ini menyebutkan, dirinya tidak bisa dipisahkan dengan keluarga besar TNI, terlebih semasa kecil dirinya sangat akrab dengan lingkungan TNI. “Kalau untuk keluarga besar TNI saya selalu menjadikannya prioritas,” ucapnya.

Dodi mengajak, agar Forum Silaturahmi Keluarga Besar TNI selalu mengedepankan untuk patuh protokol kesehatan untuk memininalisir penularan wabah COVID-19. “Tetap patuhi prokes dan menerapkan pola hidup sehat,” ajaknya.

Bagikan :

Pos terkait