MATTANEWS.CO, MERANGIN – Ketua TP PKK Provinsi Jambi Hj Hesty Haris dan Ketua TP PKK Merangin Hj Nurhaida Mashuri, serta Bupati Merangin H.Mashuri membuka pencanangan keluarga pelopor perubahan (pkpp), di Pola Utama Kantor Bupati Merangin, Kamis (07/10/2020). Bupati mermagin berharap Pencanangan mampu memicu dan memotivasi ibu ibu lebih maju lagi.
‘’Dalam kondisi pandemic Covid-19 ini, kita harus terus melakukan inovasi dan perubahan-perubahan, guna mendukung pemulihan ekonomi kerakyatan. Pertumbuhan ekonomi Merangin masih positif, karena ditunjang sektor pertanian,’’ ujar Bupati Merangin, H Mashuri.
Menurut dia, pada 10 Agustus 2021 Merangin masuk zona PPKM level 4, banyak warga yang meninggal saat itu, sehingga Merangin jadi kabupaten tertinggi paisen Covid-19 yang meninggal dunia di Jambi.
berkat sinergitas Pemkab Merangin dengan TNI, Polri berikut ibu-ibu Persit dan ibu-ibu Bhayangkara, Masyarakat, OPD, Camat, ibu-ibu PKK kabupaten sampai ke TP PKK desa, salama 10 hari kedepan sudah bisa diturunkan menjadi level tiga.