MATTANEWS.CO, KAPUAS HULU –Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Cabang Kabupaten Kapuas Hulu akan menggelar kejuaraan bola voli junior antar kecamatan se Kabupaten Kapuas Hulu pada 12 hingga 21 Juli 2022. Dalam rangka seleksi Kejurda tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), pada September 2022 kedepan.
“Kejuaraan bola voli junior itu untuk seleksi atlet voli junior persiapan Kejuaraan Daerah Kalimantan Barat,” kata Ketua Panitia Kejuaraan bola voli junior Kapuas Hulu, Timotius, Jumat (8/7/2022).
Disampaikan Timotius, dalam kejuaraan bola voli tersebut akan diikuti 23 kecamatan yang ada di wilayah Kapuas Hulu baik itu tim voli junior putra mau pun putri.
Menurutnya, kegiatan kejuaraan itu pun akan di pusat di gedung voli Putussibau yang akan dibuka langsung oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, yang juga merupakan Ketua Umum Pengurus Cabang Kabupaten PBVSI Kapuas Hulu.
Dia mengatakan masing-masing kontingen kecamatan akan diberikan bantuan untuk meringankan operasi selama kejuaraan berlangsung. “Tidak hanya hadiah untuk yang juara, tetapi kita juga siapkan bantuan untuk kontingen,” ujarnya.
Timotius juga menjelaskan dalam kejuaraan bola voli junior, panitia juga menyiapkan tim khusus untuk seleksi atlet untuk persiapan Kejuaraan Daerah Kalimantan Barat, yang akan dilaksanakan pada September 2022.
Dia mengharapkan dukungan semua pihak untuk mensukseskan kejuaraan bola voli junior tersebut, sebagai upaya mengali potensi dan bakat atlet voli Kapuas Hulu menuju prestasi olahraga Kapuas Hulu.