MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Jika pada pemilu 2019, Partai Gerindra berhasil menjadi partai dengan perolehan terbesar di daerah Pemilihan (dapil) Palembang A dengan jumlah sebanyak 65.356 suara untuk DPRD Sumsel.
Jelang pemilu 2024 partai yang baru saja merayakan HUT Ke-15 ini masih menjadi partai dengan elektabilitas tertinggi. Hal ini mengukuhkan partai yang umurnya masih cukup muda ini bisa dikatakan telah menjelma sebagai partai papan atas baik level nasional dan daerah.
Hal ini disampaikan oleh Pengamat Politik Sumatera Selatan Fatkurohman, S Sos yang juga Founder BungFK DIGITALAnalysis Research Centre (BDRC) di Sumatera Selatan menanggapi tren Gerindra di Pemilu 2024.
Menurutnya, berdasarkan pemetaan daerah pemilihan (Dapil) di Kota Palembang terutama untuk DPRD Provinsi, Partai Gerindra menjadi partai yang terkuat di dapil Palembang A jelang pemilu 2024.
“Lembaga kita baru-baru ini, Partai besutan Prabowo Subianto ini ada diangka 14,1 persen. Dengan posisi ini bisa dikatakan Partai Gerindra bisa mempertahankan kursinya dari dapil Palembang A sangat terbuka lebar karena menjadi dengan elektabilitas tertinggi di dapil ini,”ungkap Bung FK, Jumat (10/2/2022).
Dia juga menjelaskan kedekatan pemilih Palembang terhadap partai ini juga cukup tinggi dan disukai pemilih sebagai partai yang kompak dan solid. Partai dengan sistem komando ini telah menjadi identitas yang melekat sebagai ciri khas partai dimata pemilih.
“Hal ini dikuatkan dengan hasil pemetaan terkait alasan memilih Gerindra, sekitar 55 persen pemilih Gerindra memilih partai kepala burung Garuda ini karena memang menyukai Gerindra sebagai partai yang citra kepemimpinannya kuat.
“Sementara, 40 an persen lebih memilih Gerindra karena figur tokoh partai seperti Caleg. Artinya jika posisi Gerindra di Palembang A di angka sekitar 14 persen maka Partai Gerindra sudah punya modal Party ID sekitar 7 persen. Cukup kuat sebagai partai menghadapi pemilu 2024,”terang Dia.
Selain Partai Gerindra yang menjadi partai terkuat di Palembang A, Sekjend IKA FISIP Unsri ini juga memprediksi ada partai yang bakal membuat kejutan di dapil Palembang A untuk DPRD Provinsi.
“Dimana sebelumnya tidak meraih kursi, bakal meraih kursi di Pemilu 2024 akan datang,”kata Alumni FISIP Unsri ini.
Sementara, untuk persaingan perolehan kursi di dapil Palembang A, dia menggambarkan tidak ada partai yang dominan. Hal ini juga seperti terjadi pada pemilu 2019 lalu. Pada saat itu Partai Gerindra dapil Palembang A menempatkan Prima Salam SH sebagai Anggota DPRD Sumsel dengan raihan 24.309 suara dengan suara Partai Gerindra sebanyak 65.356 suara.
“Artinya untuk saat ini juga dengan angka tertinggi 14,1 persen diprediksi belum ada partai yang bisa meriah dua kursi dari kuota kursi di dapil ini yakni 6 kursi. Saya memprediksi bakal berbagi 1 kursi,”ungkap Dia.(*).