Dinsos Resmikan Sekretariat Puskesos Kota Pagar Alam

MATTANEWS.CO, PAGAR ALAM – Mewakili Pemerintah Kota Pagar Alam, Asisten I Bidang Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat Dahnial Nasution menghadiri Peresmian Sekretariat PUSKESOS Kota Pagar Alam sekaligus Launching Pelayanan Sosial Terintegrasi, di Halaman Kantor Dinas Sosial Kota Pagar Alam, Kamis (19/05/2022).

“Pemerintah Kota Pagar Alam terus berupaya untuk mensejahterakan masyarakat, yang mana hal tersebut dapat diukur melalui Indeks Pembangunan Manusia (IPM), yaitu mengukur tingkat kesehatan masyarakat, memberikan pendidikan yang layak serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam bentuk usaha ekonomi ” ungkap Dahnial.

Pada program ini, ada 2 Kelurahan dari 2 Kecamatan yang menjadi pilot project yaitu Kelurahan Tebat Giri Indah, Kecamatan Pagar Alam Selatan dan Kelurahan Beringin Jaya, Kecamatan Pagar Alam Utara.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat agar dapat bekerja sama, guna membangun sinergi untuk mendukung pelaksanaan program ini, serta dapat memberikan akses pelayanan yang mudah bagi masyarakat Kota Pagar Alam” harapnya.

Bagikan :

Pos terkait