Disematkan Pin Buaya, Dandim 1201/Mpw Diakui Sebagai Warga Kerajaan Mempawah

MATTANEWS.CO, MEMPAWAH – Raja Mempawah XIII, Pangeran Ratu Mulawangsa DR. Mardan Adi Wijaya Kusuma Ibrahim, M.Sc. menyematkan Pin Buaya ke Dandim 1201/Mpw Letkol Inf Benu Supriyantoko pada acara Grand Opening Kantor Travel Umroh PT Aulia Wisata Universal Cabang Mempawah dan Peresmian Cafe “Sultan Coffe” pada Sabtu (25/5/2024).

Pin buaya disematkan langsung oleh Raja Mempawah, kepada Dandim, yang artinya Dandim diakui menjadi Keluarga Kerajaan Mempawah.

Kegiatan penyematan tersebut bertempat di Cafe Sultan, Jln Daeng Manambon, Kelurahan Tengah, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah.

Dimana kegiatan tersebut dihadiri langsung Raja Mempawah XIII Pangeran Ratu Mulawangsa DR. Mardan Adi Wijaya Kusuma Ibrahim, M.Sc.

Kemudian hadir Pemilik PT. Aulia Wisata Universal. Rajak Sulaiman, Kasat Samapta. AKP Tohari Danramil 1201-03/Mph. Pelda Supriyadi, Sekretaris DPD Laskar Pemuda Melayu Kab Mempawah. Mohlis Saka, Tokoh Agama Kab Mempawah, Para tamu undangan dan pengunjung Cafe Sultan kurang lebih 70 orang.

Bagikan :

Pos terkait