Ditinggal Dua Menit, Sepeda Motor Ojol Digondol Maling

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Apes dialami driver Ojek Online (Ojol) satu ini. Pasalnya, baru ditinggal dua menit untuk berbelanja minuman di minimarket, Jalan Alamsyah, Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan IB I Palembang, sepeda motor kesayangan Rusdi Yansah (31), sudah digondol maling, Selasa (17/9/2024).

Kejadian ini sendiri terekam CCTV disekitaran lokasi dan viral di beberapa media sosial, pada Jumat (13/9/2024) pada jam 20.35 WIB.

“Waktu itu, saya baru saja mengantar pelanggan, ngisi bensin disekitaran lokasi. Karena kehausan, saya mampir ke lokasi untuk membeli minuman. Sekitar dua menit saya keluar, sepeda motor saya sudah hilang,” papar korban, Rusdi Yansah, ketika diwawancarai sejumlah wartawan.

Dikatakan korban, saat kejadian situasi jalan sedang sepi.

“Dari rekaman CCTV, pelaku terlihat dua orang, nampak satu sedang menunggu di motor dan rekannya beraksi, mereka menggunakan helm dan masker. Aksinya dua menit, karena pada saat kejadian saya sedang belanja di Minimarket tersebut kurang lebih dua menit,” katanya.

Bagikan :

Pos terkait