DMI Fakfak Ingatkan, Sholat Idul Adha Patuhi Protokol Kesehatan

Reporter : Mokhsen Rumeu

FAKFAK, Mattanews.co – Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia ( DMI) Kabupaten Fakfak, mengingatkan kepada pengurus masjid di seluruh Kabupaten Fakfak agar menyelenggarakan sholat Idul Adha 1441 Hijriah dan penyembelihan hewan kurban dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk mencegah penyebarluasan covid – 19 di Kabupaten Fakfak, Kamis (30/07/2020).

Sekretaris DMI Kabupaten Fakfak,
Wahyu Hidayat kepada wartawan mengungkapkan, dengan semakin banyaknya arus masuk manusia ke Kabupaten Fakfak dan ketahui bahwa beberapa diantara mereka dinyatakan reaktif positif, bahkan ada yang positif Covid – 19, perlu untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dalam melaksanakan sholat Idul Adha.

“Kami DMI menghimbau agar pelaksanaan sholat Idul Adha 1441 Hijriah, di seluruh masjid serta penyembelihan hewan qurban di Kabupaten Fakfak, tetap memperhatikan protokol kesehatan,” ujar Sekretaris DMI Fakfak, Wahyu Hidayat.

Wahyu Hidayat menambahkan, untuk melaksanakan salat Idul Adha jamaah, dihimbau agar lebih dulu berwudhu sejak dari rumah dan membawa sajadah sendiri serta diharuskan tetap menjaga kebersihan dengan mencuci tangan memakai sabun,baik saat masuk maupun keluar masjid.

“Hal ini sesuai dengan Surat Edaran Bupati Fakfak nomor 451/1596/BUP/FF/2020 dalam menerapkan protokol kesehata,” tuturnya.

Pembukaan masjid serta tempat ibadah lainnya, lanjut Wahyu, diera adaptasi kebiasaan baru, mengharuskan adanya partisipasi yang lebih luas dan serius dari masyarakat untuk mencegah penyebarnya covid – 19 di Kabupaten Fakfak.

“Kepada ta’mir masjid perlu diperhatikan masalah pembatasan jumlah jamaah dan jarak jamaah dalam pelaksanaan sholat idul adha,” tutup Wahyu.

Editor : Selfy

Pilihan Pembaca :  Sutinah-Ado Resmi Kantongi Rekomendasi PKS di Pilkada Mamuju 2020

Pos terkait