Duel Maut Lorong Kenari Berhasil Diungkap Tekab Pidum Polrestabes Palembang Dalam Waktu 12 Jam

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Klik Disini Untuk Mendengarkan Berita”]

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Kurang dari 12 jam, Tim Tekab Pidum Satreskrim Polrestabes Palembang pimpinan AKP Robert Perdamaian Sihombing, berhasil mengungkap kasus pembunuhan yang menimpa korban Adi Kurnia (20), saat duel bersama Medi Candra alias Memed (23) di Jalan A Yani Lorong Kenari, tepatnya di belakang Hotel Maqdis Kecamatan Seberang Ulu I, Minggu (6/2/2022).
sekitar pukul 02.00 WIB.

Peristiwa berawal saat korban dan tersangka minum bersama tidak jauh dari lokasi kejadian. Ditengah obrolan seru, keduanya terlibat cek cok mulut sehingga saling senjata tajam. Korban yang lebih dulu membacok korban, ternyata berhsail ditangkis tersangka. Sementara tersangka yang membekali diri dengan pisau, menghunuskan pisaunya ke tubuh korban berkali-kali, hingga korban mengalami luka tusuk sebanyak 24 lobang. Korban yang banyak kehilangan darah, menghembuskan nafas terakhir saat dalam perjalanan menuju RSMH Palembang.

“Tersangka Memed kita riingkus saat pelariannya menuju SP Padang OKI. Alhamdullilah, kurang dari 12 jam kasus ini terungkap,” papar Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol M Ngajib, melalui
Kasat Reskrim, Kompol Tri Wahyudi, saat press release.

Kasat Reskrim menjelaskan, motif pembunuhan ini berawal saat korban dan tersangka saling ejek, hingga terjadi perkelahian.

“Mereka ini sama-sama dibawah pengaruh minuman keras. Menurut tersangka dirinya di bully korban, hingga terjadi pertengkaran. Lalu, korban membacok tersangka, namun ditangkis korban. Tidak terima, korban membalas dan menusuk korban bertubi-tubi. Kini tersangka masih dalam pemeriksaan intensif penyidik, untuk melengkapi berkas perkara,” ungkap Kompol Tri Wahyudi.

Kepada petugas, tersangka mengaku dirinya kesal diejek korban.

“Saya kesal pak. Saya sempat menangkis sabetan sajamnya, lalu saya menusuk tubuhnya. Setelah itu saya kabur, naik ojek menuju SP Padang OKI,” ujarnya tertunduk.

Bacaan Lainnya
Pilihan Pembaca :  Datok Penghulu di Aceh Tamiang Akan Dilantik Serentak

Pos terkait