Dukung Proyek Jalur Tol Wilayah Karangan, Pemerintah Desa dan PT Tembesi Tanda Tangani Kesepakatan

Pemerintah Desa beserta BPD Karangan melakukan pertemuan dengan PT. HK Insfrastruktur (HKI) dan Subkon PT. Tembesi,di Kantor Kepala Desa Karangan, Rabu (26/5/2021).

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH — Masih berjalannya pengerjaan proyek Tol Prabumulih-Indralaya saat ini,tidak menutup kemungkinan berbagai permasalahan dilapangan akan muncul pada saat pembangunannya. Polemik muncul,diduga kurangnya perhatian oleh pihak perusahaan ataupun Subkon proyek ini yang seolah olah enggan bertanggung jawab pada wilayah dan masyarakat sekitar pembangunan jalur Tol.

Contoh,salah satu wilayah yang saat ini sedang berlangsungnya pengerjaan proyek Tol,yaitu Desa Karangan kecamatan RKT Kota Prabumulih Sumatera Selatan. Menampik kesenjangan dan beberapa permasalahan antara masyarakat sekitar dengan pihak perusahaan, Pemerintah Desa beserta BPD Karangan melakukan pertemuan dengan PT. HK Insfrastruktur (HKI) dan Subkon PT. Tembesi,di Kantor Kepala Desa Karangan, Rabu (26/5/2021).

Kepala Desa (Kades) Karangan Salyadi Susanto saat diwawancara media ini mengatakan,telah mendapatkan berbagai laporan oleh warganya,kalau pihak PT. Tembesi sepertinya mengabaikan beberapa kebijakan dan perjanjian terhadap masyarakat dan juga Perangkat Desa.

Bagikan :

Pos terkait