MATTANEWS.CO, KAPUAS HULU – Warga Kecamatan Bunut Hulu digegerkan dengan penemuan sesosok mayat bermandi darah, di Dusun Kedaung Raya Desa Beringin Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu pada Senin (17/2/2025).
Korban diketahui bernama Jamaludin (68) ditemukan dalam posisi tertelungkup di sebuah gedung serbaguna Desa Beringin.
Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan melalui Kasat Reskrim, Iptu Rinto membenarkan telah ditemukan sosok mayat yang diduga dibunuh.
“Pada hari Senin tanggal 17 Februari 2025 sekitar pukul 05.30 wib, telah ditemukan Mayat atas nama. Jamaludin di Dusun Kdaung Raya Desa Beringin Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu,” ungkap Kasat Reskrim.
Dijelaskan Kasat Reskrim, kronologis penemuan mayat tersebut, tidak lain, sekitar pukul 05.30 WIB, Sdri Rita Novrianti bersama Suaminya mendengar suara berisik, seperti memukul benda yang berada di gedung serba guna.
“Tepatnya di depan rumah sdri Rita Novrianti. Setelah mendengar suara tersebut, mereka mengintip dari jendela rumah dan melihat seorang laki-laki tengah membersihkan darah dan memegang parang di tangan sebelah kiri yang berada di jalan depan rumah saksi,” urai Kasat Reskrim.
Setelah itu lanjut Kasat Reskrim, pria yang membersihkan darah tersebut lari dengan menggunakan sepeda motor.
“Merasa curiga Sdri Rita Novrianti, melihat bercak-bercak darah yang menuju di dalam gedung serba guna Desa Beringin. Setelah membuka pintu gedung, mereka histeris dengan teriak memanggil warga. Warga pun datang mendatangi tempat kejadian perkara tersebut,” ungkap Iptu Rinto.
Pada saat warga ke TKP menemukan KTP atas nama Hairi, Kelahiran Sambas Tahun 1997, dengan alamat berdasarkan KTP yaitu di Jl. Sengkuang RT 008/ RW 002 Desa Sengkuang Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang, berikut satu unit hadphone, yang diduga milik pelaku pembunuhan.