Gencar Vaksinasi, Posda BIN Aceh Tamiang Jaring Puluhan Pelajar SMPN 1 Karang Baru

MATTANEWS.CO,ACEH TAMIANG– Gencar mensukseskan program pemerintah dalam vaksinasi dalam memutus mata rantai penyebaran corona virus desease nineteen (covid-19). Posda Badan Intelejen Negara (BIN) Kabupaten Aceh Tamiang Provinsi Aceh vaksin puluhan pelajar SMP Negeri 1 Karang Baru, Kamis (21/20/2021).

Posda BIN Aceh Tamiang Peltu, Tatun Maftuh menjelaskan, bahwa siswa-siswa SMP Negeri 1 Karang Baru hari ini sebanyak 57 orang dari target yang hendak dicapai 60 pelajar.

“Kurangnya target tersebut, dikarenakan ada 3 pelajar didiagnosa oleh tim tenaga medis kesehatan ada penyakit ginjal dan sesak napas,”ucapnya.

Ia menyebutkan, kegiatan vaksinasi tidak terlepas dari kerjasama antar instansi seperti, Kesbangpol, Dinas Kesehatan, Polres Aceh Tamiang dan Dandim 0117/Atam.

“Diharapkan setelah vaksinasi ini, dapat menjadi kekebalan tubuh bagi pelajar sehingga tidak rentan terserang penyakit apalagi covid-19,”papar Posda BIN Aceh Tamiang.

Dikesempatan yang sama, Kepala Sekolah SMPN 1 Karang Baru Nurwakdah, S.pd, mengapresiasi pihak BIN Kabupaten Aceh Tamiang yang telah sudi datang kesekolah dalam meksukseskan vaksinasi dikalangan pelajar.

Bagikan :

Pos terkait