Hari Jadi ke-819, Pj Bupati Heru Suseno Sebut Tulungagung Berkarya, Membangun Bersama untuk Maju

Pj Bupati Tulungagung, Jawa Timur, Dr. Ir. Heru Suseno, M.T., (Depan) menuju Pendapa Kongas Arum Kusumaning Bongso dalam rangka Upacara Bersih Nagari Peringatan Hari Jadi ke-819, Senin (18/11) Foto:Ferry Kaligis/mattanews.co

Heru menambahkan bahwasanya ia sudah lebih dari satu tahun menjadi bagian dari warga Tulungagung. Dirinya merasa bangga dan bersyukur karena bersama dengan seluruh elemen masyarakat dapat menjadi saksi kemajuan Tulungagung.

Banyak prestasi gemilang yang telah diraih, sambung dia, baik di tingkat Provinsi maupun Nasional, sehingga dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat umum, yang awalnya Tulungagung dianggap sebagai kota Transit tetapi sekarang menjadi tujuan daerah lain sebagai tempat belajar tentang peningkatan dan kemajuan pembangunan di Tulungagung.

“Oleh karena itu, pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak/Ibu sekalian, karena berkat pemikiran kita bersama, dapat mewujudkan Kabupaten Tulungagung yang harmonis, tertib, aman sehingga menjadikan Kabupaten Tulungagung dapat mencapai kinerja positif dalam pembangunan daerah,” tambahnya.

“Sebagai buktinya antara lain: angka kemiskinan yang semakin menurun menjadi 6,28% pada tahun 2024, pertumbuhan ekonomi mencapai 4,91% pada tahun 2023, dan indeks pembangunan manusia tercatat 74,65 dan ini termasuk kategori tinggi,” sambungnya.

Bagikan :

Pos terkait