Herman Deru Optimis Rempah Sumsel Potensial Jadi Penyangga Ekonomi Warga di Tengah Pandemi

Menurut Herman Deru langkah TP PKK menggelar festival ini sangat tepat dan harus disupport semua pihak. Kedepan Iapun meminta TP PKK dan instansi terkait menginvetarisiar jenis rempah apa yang masih tumbuh, dimana tumbuhnya dan masih ada berapa banyak.

“Menanam rempah ini harus digalakkan kembali, agar masyarakat tidak hanya fokus menanam tanaman semusim saja. Karena disaat pandemi seperti ini produk UMKM berbasis rempah semakin dibutuhkan ,” imbuhnya.

Selain itu TP PKK menurutnya juga harus dapat memetakan rempah-rempah mana saja yang berpotensi dikembangkan lagi berdasarkan riset yang dilakukan.

Dengan harapan di tengah pandemi ini, UMKM di sektor pertanian dalam arti luas meliputi pertanian tanaman pangan dan hortikultura, perkebunan dan perikanan dapat menjadi penyangga perekonomian karena relatif stabil dan produknya merupakan barang yang dikonsumsi masyarakat setiap hari dan menjadi kebutuhan primer.

Ditengah pandemi Covid-19, komoditi yang tetap unggul dan yang tetap diperlukan oleh masyarakat adalah pangan termasuk rempah-rempah, sehingga momentum ini merupakan peluang bagi UMKM termasuk bidang pertanian untuk eksis di dunia usaha dengan memanfaatkan digitalisasi.

Bagikan :

Pos terkait